Jumat, 18 Maret 2016

Manfaat daun kelapa


Daun

Kelapa memiliki bagian daun yang merupakan daun tunggal dan menyirip. Berbagai macam kegunaan daun kelapa diantaranya adalah :
  • Daun kelapa yang masih muda atau biasa disebut dengan janur, dapat dimanfaatkan untuk berbahai macam hal, seperti bahan anyaman untuk dekorasi sebuah upacara adat, sebagai pembungkus makanan, seperti ketupat, dan lemet.
  • Daun kelapa yang sudah tua, bisa digunakan sebagi banahn anyaman untuk pembuatan atap maupun dinding bangunan.
  • Daun kelapa yang sudah kering dapat juga dimanfaatkan sebagai bahan anyaman untuk pembuatan tikar, topi, tas, dan aneka jenis kerajinan tangan lainnya. Selain itu, daun kelapa yang sudah kering dapat juga digunakan sebagai bahan dasar pembuat kertas setelah diekstrak menjadi bubur.
  • Batang daun atau biasa disebut lidi, juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan alat kebersihan, seperti sapu taman.
  • Dan mungkin yang belum kita ketahui, ternyata daun kelapa juga dapat dimanfaatkan sebagai alternative pakan ternak. Daun kelapa merupakan makanan favorite bagi para gajah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar